Sunday, April 20, 2014

Penjelasan dari isilah berikut:

·         Perspektif Feminis
Sebuah gerakan perempuan yang menuntut emansipasi atau kesamaan dan keadilan hak dengan pria.
Contoh: Emansipasi wanita dalam dunia politik, yang saat ini kaum wanita telah banyak memasuki dunia politik di Indonesia.

·         Seksisme
Diskriminasi dan/atau kebencian terhadap seseorang yang bergantung terhadap seks, tetapi juga dapat merujuk pada semua sistem diferensiasi pada seks individu.
Contoh:  Konstruksi sosial di masyarakat kita yang sering menganggap bahwa tugas perempuan adalah didapur, sedangkan tugas laki-laki adalah di kantor.

·         Sinkretisme
Suatu proses perpaduan dari beberapa paham-paham atau aliran-aliran agama atau kepercayaan. Campuran budaya, termasuk campuran agama, yang muncul ketika dua atau lebih tradisi budaya datang dan bertemu menjadi satu
Contoh:  voodoo, Santeria, dan candomlé.

·         Etnografi
Etnografi adalah suatu deskripsi dan analisa tentang suatu masyarakat didasarkan pada penelitian lapangan sebagai data dalam penelitian, etnografi menyajikan data-data yang bersifat hakiki untuk semua penelitian antropologi budaya.
Contoh: Penelitian dan studi tentang interaksi sosial, perilaku, dan persepsi yang terjadi dalam kelompok, tim, organisasi, dan masyarakat.

·         Arete & Agon

Arete
Arete termasuk kebajikan, keterampilan, kecakapan, kebanggaan, keunggulan, keberanian, dan bangsawan (Stephen Miller). Arete tidak terbatas pada atlet diberikan pada pegawai negeri, penyair, filsuf, dan tentara.

Agon
bermakna "pertarungan”, dan direferensikan sebagai tempat pertemuan di mana pertandingan atletik diadakan Diperluas dari kompetisi atletik, termasuk dalam kompetisi musik, puisi, berbicara di depan umum dan acara lainnya berkembang menjadi atletik istilah (kompetitif) menjadi terkait dengan proses (penderitaan) mempersiapkan untuk kompetisi apapun.

·         Sub-Urban
Suatu area yang lokasinya dekat dengan pusat kota, atau inti kota dengan luas mencakup daerah pendukung disekitar kota (Commuter).
Contoh: jika dijakarta kota tanggerang cibubur dapat dikatakan wilayah sub-urban   dikarekanan lokasinya dekat dengan pusat kota dan merupakan wilayah pendukung dari jakarta.

·         Wire Generation
Wire Generation adalah sebuah generasi baru yang lahir di era digital yang telah mampu merubah dunia ini. Mendidik anak pada zaman Wire Generation merupakan generasi yang pasti tidak jauh dari kegiatan yang berhubungan dengan Internet. Oleh sebab itu, diperlukan kontrol dari orang tua.
Contoh: Sebagai orang tua, haruslah mengkontrol kegiatan anak terhadap beberapa media (internet, games, Film/sinetron, komik, iklan, dll).





diakses pada April 19, 2014, sumber binusmaya.binus.ac.id
diakses pada April 19, 2014, sumber www.google.com

No comments:

Post a Comment